Quick Link Component PopojiCms
Quick Link Component disediakan untuk PopojiCms, dibuat bagi yang membutuhkan lebih dikhususkan bagi para developer yang ingin memberi kemudahan bagi para client agar lebih mudah dalam membuat sebuah link pintas.
Link pintas biasanya berada pada footer sebuah website(sisi bagian bawah website), atau pada bilah samping website. Pada PopojiCms, penambahan link pintas masih dilakukan secara manual melalui file atau elemen terkait.
Dengan hadirnya quick link component, developer tinggal menambahkan sedikit kode pada element dimana link pintas ingin ditambahkan. Sehingga seorang client/pengguna tinggal menambahkan link pintas melalui dashboard admin. Link pintas yang telah ditambahkan pada Quick Link Component PopojiCms dapat dirubah atau dihapus dikemudian hari sesuai keinginan.
Download Quick Link Component PopojiCms
Bagi teman-teman yang membutuhkan silahkan download Quick Link Component PopojiCms pada halaman download.
Setelah anda selesai mendownload, extract file hasil download dan buka "README.tex" sebagai panduan untuk melakukan installasi.